Pulse Eddy Current Testing (PEC) merupakan salah satu metode NDT untuk inspeksi elektromagnetik canggih yang berfungsi untuk mendeteksi cacat dan korosi pada material ferrous yang terletak di bagian bawah coating, insulasi maupun material tahan api. Teknologi PEC tidak memerlukan kontak langsung dengan benda uji atau pembersihan permukaan tertentu. Hal ini membuat pemeriksaan menjadi cepat dan mudah bahkan pada temperature tinggi dan di lepas pantai. Inspeksi dapat dilakukan dan korosi dapat dipantau selama operasi untuk pemeliharaan dan perbaikan direncakan, dijadwalkan, dan dilakukan pada waktu yang optimal.
Untuk menghasilkan dan menangkap PEC, langkah pertama yang dilakukan adalah membuat medan magnet oleh arus listrik pada kumparan probe. Ini akan menenbus melalui cladding, insulasi non konduktif, dan juga menstabilkan ketebalan komponen. Kemudian emisi akan terputus. Perubahan mendadak ini akan menginduksi arus eddy yang akan ditangkap oleh probe. Perangkat akan menghitung tingat peluruhan dan algoritma permrosesan canggih akan akan menerjemahkan sinyal elektromagnetik menjadi pembacaan ketebalan rata- rata di atas jejak probe.
PEC banyak digunakan pada berbagai aplikasi, seperti mengukur ketebalan baja dan mendeteksi korosi. Ini dapat digunakan pada material beragam seperti bejana, kolom, tangka penyimpanan, sistem pipa, dan aplikasi structural yang tahan api. Selain itu, PEC juga dapat diaplikasikan pada material dengan insulasi ataupun yang tidak berinsulasi.
Terdapat beberapa keuntungan yang bisa diperoleh dari perngujian ini, yaitu :